BCA PRIMA Amazing "Mission" Experience

11/04/2016 11:30:00 PM


Apa jadinya jika 30 orang bertemu dalam satu misi menjadi yang terbaik, tercepat, teririt, teramai aka terheboh dan terunik? Bisa dibayangkan bahwa mereka akan berusaha untuk melakukan segala hal dengan sungguh-sungguh. Untungnya, kami tidak melakukannya individu melaikan kami dibagi menjadi 6 kelompok dan tanpa saling kenal sebelumnya. Iya kami berkesempatan mengikuti BCA PRIMA Amazing Experience.

Tapi, sebetulnya apa sih misi yang akan dituntaskan? Ehmm, sebetulnya misinya cukup sederhana, yaitu belanja dan fashion show. Lalu kalau misinya semudah itu pastinya gampang donk melakukan semua misinya? Eitss, tunggu dulu, misinya memang mudah namun ada beberapa tahap misi yang harus dilakukan dan apabila misi sebelumnya belum terpecahkan, maka misi selanjutnya tidak bisa diberikan. 

Bandung menjadi tempat kami melakukan misi-misi kami dan dimulai dari BCA KCU Dago dan Museum BCA

Kelompok 4 For Win

We are ready to Win
Setelah sampai di BCA KCU Dago, kami disambut oleh perwakilan dari cabang BCA tersebut. Beliau menyampaikan rasa senang dan terima kasih atas kunjungan kami yang jauh-jauh dari Jakarta. Kaos warna-warni yang dikenakan berubah menjadi satu nada, biru tua dan bertulisakan BCA PRIMA Amazing Experience dengan logo BCA dan Jaringan ATM Prima. 

Bagi saya telah familiar dengan BCA dalam hitungan tahunan, begitu pula dengan PRIMA. Bagi yang belum mengetahui, PRIMA adalah salah satu Jaringan yang menghubungkan antar satu bank dengan bank lainnya. Logo PRIMA bisa ditemukan pada kartu debit pada bank yang telah bekerjasama dengan jaringan tersebut. Dan sampai saat ini yang telah tergabung dengan jaringan ATM Prima telah mencapai lebih dari 40an bank.

And here we are Group 4. Moto kami adalah Group 4 For The Win. Kami adalah Uni Dzalika, Nia Nastiti, Eko Sutriyanto, Tieka dan saya sendiri, Salman. Dan, selanjutnya kami akan bersama-sama menjalankan misi-misi yang telah dipersiapakan oleh panitia, Radio RFM 107.5, News Channel

Mission Begin


Misi pertama adalah menemukan benda-benda yang disebutkan dalam kartu pertanyaan. Terdapat 3 pertanyaan yang harus kami jawab dan laksanakan untuk mendapatkan tas backpack. For your info, kami tidak diperbolehkan membawa tas bawaan, jadi kami terpaksa membawa baju, kamera, kabel-kabel dan benda-benda lain dalam gengaman tangan saja. Bayangkan betapa rempongnya kami. So, kami harus menyelsaikan misi pertama ini. 

Sebelum menjawab pertanyaan, kami diwajibkan mendengarkan penjelasan singkat mengenai Museum BCA. Museum ini berisi benda-benda yang berhubungan dengan perbankan atau lebih tepatnya Bank BCA pada masalah terdahulu. Benda-benda yang tersimpan antara lain mesin ATM pertama, kursi dan meja dengan lambang Bank BCA yaitu cengkeh, mesin penghitung uang kartal, mesin cetak kertas, mesin hitung dan lain-lainnya. 

Beruntung, kami menyelesaikan misi ini meski harus bolak-balik karena kami belum foto dengan satu benda lainnya. Yess, akhirnya kami berhasil mendapatkan tas. Ah, akhirnya kami bisa membawa barang tanpa kerempongan lagi.

Misi pertama ternyata belum selesai, kami harus welfie didepan mobil RFM dan menyebarkannya melalui social media yang kami miliki. Wah, untung saja wefie ini merupakan keahlian yang kami miliki. And, mission completed. Yeay, Lanjut ke misi kedua.


Misi kedua adalah belanja untuk fashion show dan harus memilih satu pasang perwakilan. Oh, wait, kita harus punya wakil. Dan sudah diduga saya adalah salah satu yang terpilih. Gaswat, keahlian modeling kan sudah lama tak dipergunakan, apa yang harus saya lakukan? Tapi, show must go on. Oke, kini saatnya untuk berbelanja. 

Fashion Show 


Setelah berkutat dengan panas dan hujan, akhirnya misi kami pun selesai. Namun, kami harus mempersiapakn diri guna fashion show. Saya ini kan termasuknya, ngga fashionable banget, tapi kali ini demi kelompok 4, saya harus rela menahan malu. Bisa dibilang urat malu telah putus dan dilempar entah kemana.

Dan setelah mempersentasikan busana dengan tema ala-ala "Holiday". Akhirnya, lega juga bisa menyelesaikan misi dengan sukses, walaupun saya tahu kurang maksimal. Tapi, sudahlah karena ide-ide yang ada berterbangan itu seperti menguap begitu saja.

Dan, akhirnya pengumuman pemenang, kelompok 2 mendapatkan predikat the best fashion, karena tampil all aout dan luar biasa fashionable. Sedangkan kelompok 6 berhasil membuat juri terpingkal-pingkal gara-gara ulah konyol dan lucu serta mengemaskan. Dan, satu predikat yaitu kelompok terbanyak belanja dan menghabiskan lebih sedikit dari budget yang ditetapkan adalah kelompok 1. Yeaay, selamat untuk semua pemenang. Oh iya, selain kelompok terdapat pemenang untuk live post competition.


Tulisan ini diikutsertakan dalam kompetisi BCA PRIMA Amazing Experience Blog Competition dari Bina Blog Indonesia.








src="http://tag.ripre.com/campaign?
guid=on&k=99wP22Py8HQ79TM26jci2LC
c562JT0m0&c=d968b337bf1a97ee51b1
39f19b840442" width="1"
height="1" />

src="http://tag.ripre.com/campaign?
guid=on&k=99wP22Py8HQ79TM26jci2LC
c562JT0m0&c=d968b337bf1a97ee51b1
39f19b840442" width="1"
height="1" />

You Might Also Like

8 Comments

  1. Wah, seru banget yaa.
    Kebayang deh rempong tanpa tas.
    BCA ayo adakan di kotaku Balikpapan, dong.

    BalasHapus
  2. wkwk pasti grogi bgt tuh pas fashion show :D

    BalasHapus
  3. assoy...mana pas hari itu Bandung lagi adem kan

    BalasHapus
  4. weih nggak kebayang keseruan-keseruannya deh, kapan nih ada di lampung

    BalasHapus
  5. Wah seru banget mas salman acaranya. kemarin daftar tapi ga kepilih hehe

    BalasHapus
  6. notation granitasi home
    granitasi home notation describes how to design a house that mewan and elegant

    BalasHapus
  7. wah seru acaranya
    bca kapan ke kota karawang?
    ditunggu hehe

    BalasHapus
  8. BCA memang top kalau udah ngadain acara. Nggak kebayang liat keseruannya..

    BalasHapus