Praktisnya Pesan Makanan Pakai QR Code Di Restoran Digital Dengan Meeberian

8/03/2018 03:18:00 PM


Saat restoran ramai dengan pengunjung lain,  pastinya ada rasa enggan untuk masuk karena pastinya akan memakan waktu yang lama mulai dari pesan sampai makanan itu siap disantap oleh kita. Makanya banyak yang beralih ke restoran cepat saji, namun karena keterbatasan pegawai, restoran cepat saji pun mengalami kendala yang sama. Sama-sama tidak bisa menyajikan makanan yang dipesan dengan cepat tanpa adanya keterlambatan sedikitpun.

Bukan hanya pelangga seperti kita yang menglamai kerugian dari segi pelayanan direstoran,  namun pihak owner atau pemilik restoran pun mengalami hal yang sama. Pemilik restoran akan mengalami banyak permasalahan mulai dari lambatnya penerimaan pesanan karena keterbatasan pegawai,  kasir yang kewalahan dengan banyaknya transaksi, kerugian akibat terbatasnya pesanan,  sulitnya mencatat pesanan secara akurat dan masih banyak lainnya.

Baca juga : Cara Mewujudkan Resolusi Tahun Baru 


Mungkin hal pesanan makanan sangat sepele bagi sebagian orang,  namun jika pemilik restoran memiliki banyak cabang dengan jumlah pesanan yang tidak sedikit,  maka hal ini akan menjadi permasalah yang besar dan merugikan.

Saya juga pernah memgalami hal yang lumayan tidak menyenangkan ketika tiba disebuah restoran yang sangat ramai. Kami ingin memesan makanan,  namun karena pelayanan restoran sangat kewalahan mereka terkesan mengabaikan kami sehingga butuh waktu menunggu yang lama. Setelah ditunggu beberapa waktu,  kami tidak juga mendapatkan menu. Setelah memesan pun,  baru dalam hitungan jam kami mendapatkan pesanan kami. Rasanya sangat menjengkelkan karena kami sudah menahan lapar yang cukup lama.




Pengalaman buruk ini sangatlah tidak menyenangkan bagi saya dan pemilik restoran. Nama restoran tersebut akan menurun dan terlihat sangat tidak professional. Bagi pelanggan,  pasti tidak akan merekomendasikan restoran ini kepada keluarga,  teman dan orang lain.

Lalu, bagaimana solusi yang bisa digunakan untuk memecahkan permasalahan ini, sedangkan untuk menambah pegawai pun akan menambah biaya lagi sedangkan restoran tidak dalan kondisi yang kurang baik.

Beberapa hari lalu, saya mendapatkan sebuah pengalaman yang sangat menyenangkan. Bagaimana tidak,  hanya dengan aplikasi gratis saja saya bisa memesan menu-menu di sebuah restoran dengan men-scan QR Code dan kemudian memesan dari apliaksi tersebut. Hal ini sangatlah praktis karena saya tidak perlu memanggil pelayan dan langsung membayar pada aplikasi.


Meeberian dan Meeberlite untuk Customer dan Pemilik Bisnis Kuliner


Bagi pelanggan aplikasi yang digunakan adalah Meeberian, sedangkan pelaku bisnis kuliner menggunakan Meeberlite. Kedua aplikasi ini bisa didownload secara langsung pada google playstore. Bagi pengguna apple, dalam waktu yang tidak terlalu lama akan dapat mengunduh aplikasi ini.

Meeberian menjadi pilihan menarik bagi yang tidak mau menunggu apalagi mengantri di restoran. Disamping itu bisa langsung membayar transaksi dengan pilihan kartu debit,  kartu kredit dan lainnya. Saat ini masih dilakukan penambahan dengan metode pembayaran yang tersedia.

Setelah di download, ada beberapa hal yang harus dilakukan yaitu mengisi akun dengan meregistrasikan email dan biodata seperti alamat dan lainnya. Kemudian,  setelah berhasil melakukan registrasi, maka akan menerima email verifikasi. Dan akun siap digunakan untuk bertransaksi.

Pada saat ingin melakukan transaki, pilihlah restoran yang diinginkan dengan scan QR Code restoran tersebut,  aplikasi ini masih terbatas pas dine in untuk kedepannya mungkin bisa melakukan delivery. Kemudian,  pilih menu yang diinginkan. Misalnya ingin memesan di Laku Kopi dengan pesanan Kopi Susu Panas. Isi kuantitasnya dan setelah selesai akan muncul total pembayaran yang harus dilakukan.

Setelah selesai melakukan pembayaran,  maka pesanan telah selesai dilakukan. Nah,  sangat mudah sekali bukan semudah memencet tombol renote televisi di rumahmu.



Bagi pemiliki restoran,  aplikasi ini akan memudahkan pegawai anda dan menghemat biaya lainnya karena aplikasi ini gratis dan tidak memerlukan gadget atau perangkat yang membutuhkan biaya besar. Disamping itu,  semua pegawai bisa menggunakan aplikasi ini dengan sangat mudah tanpa perlu belajar sangat lama.

Disamping itu,  banyak fitur- fitur yang bisa ditampilkan untuk membantu berkembangnya restoran diantaranya adalah demografi,  statistik menu,  kritik saran dan lain-lain. Menu yang paling banyak dipesan dan menjadi favorite akan dengan mudah diketahui melalui aplikasi ini. Sehingga development menu akan menjadi sangat mudah dan cepat karena telah terdata secara otomatis di aplikasi ini.


Saatnya memilih menggunakan aplikasi ini,  karena sangat memudahkan baik bagi pelanggan maupun pemilik restoran. Aplikasi ini bisa digunakan untuk bisnis skala kecil maupun besar.

So,  tunggu apalagi kini saatnya membuat bisnis kulinermu menjadi berkembang dan praktis dengan menggunakan meeberlite.

You Might Also Like

8 Comments

  1. Canggih juga ya Mas aplikasi Meeberian ini. Jadi kita tidak perlu melambaikan tangan ke pelayan lagi.

    BalasHapus
  2. Keren dan sangat bermanfaat aplikasinya, pesan makanan dan minuman lebih mudah tinggal scan QR Code, kemudian pilihan menu. Tak repot lagi perli memanggil pelayan lagi.

    BalasHapus
  3. pakai qr code lsg wussss pesen maknan endeuusss

    BalasHapus
  4. Asyik bangat ada Meeber Teknologi ini, jadi sekareng mau pesan makan jadi mudah, tidak perlu ribet lagi. Semoga banyak resto atau cafe yang terapkan meeber teknologi ini jadi semua jadi makin mudah dan praktis.

    BalasHapus
  5. Semoga semakin bnyak mercahnt yang menggunakan aplikasi ini yaa ,agar konsumen lbh nyaman lagi

    BalasHapus
  6. Bener-bener beda yah sensasinya kalo pesen makanan atau minuman pake aplikasi meeber. ☺️

    BalasHapus
  7. Memang sangat memudahkan sih ya dengan memesan barang menggunakan aplikas ini. Jadi mudah dan tanpa ribet pulaak

    BalasHapus
  8. Aplikasi kekinian banget ya.. . Mudah juga dalam menggunakannya!

    BalasHapus