Setiap musisi menemukan jalan menuju sukses dengan cara berbeda-beda, mungkin inilah yang dirasakan oleh Aurelia Rahman yang meluncurkan single "Waktu Berbeda" di saat pandemi seperti ini dengan modal smartphone saja. Seperti Aurelia, seorang musisi atau pekerja seni membutuhkan sebuah ruang kreativitas yang tidak terbatas dengan ide yang datang dari mana saja. Bagi semua orang keterbatasan justru kadang membuahkan sebuah kerja keras dengan hasil luar biasa.
Aurelia Rahman semenjak SMA rajin mencover lagu-lagu yang menurutnya bisa dilakukan menggunakan keyboard. Dimulai dari iseng mengisi waktu luang, kemudian diseriusin membuahkan karya lagu yang sangat mudah dinikmati dengan suara yang merdu. Alat untuk merekam pun cukup sederhana, hanya menggunakan smartphone, namun hal ini tidak memudarkan semangat Aurelia untuk menghasilkan cover dan lagu yang enak ditelinga penikmat musik di Indonesia.
Sama dengan pengalaman saya ketika masa penantian antara selesai kuliah dan mencari pekerjaan, disela-sela waktu inilah saya menemukan beberapa hal yang sangat menyenangkan seperti bergabung dengan komunitas penulis dan ajang Abang Mpok yang membuka mata bahwa ternyata saya memiliki banyak bakat yang sangat kalau dilewatkan begitu saja. Oh iya, persamaan saya dengan Aurelia ini adalah inspirasi atau ide yang datang ketika waktu yang tidak terduga. Di waktu tersebut, saya bisa membuat banyak karya terutama puisi, cerita pendek dan beberapa tulisan di blog.
Salah satu cover lagu yang membuat saya terpana dengan suara Aurelia adalah Bahasa Kalbu dari Titi Dj dan dipopulerkan kembali oleh Raisa. Mari kita dengarkan suara merdu dari Aurelia Rahman.
Baca juga : Love 15 Rio Febrian Concert
Dari Mencari Nada Terciptalah Single Waktu Berbeda
Single "Waktu Berbeda" ini sungguh misterius, menurut Aurelia Rahman, proses pembuatan lagu ini memang berbeda dengan lainnya. Lagu ini tercipta ketika sedang mencari nada malah menemukan rangkaian nada dan terciptalah lagu ini.
"Aku coba rekam pakai HP. Setelah direkam lalu aku satukan dan sesuaikan lirik dan nada. Dan aku kaget sendiri ternyata aku berhasil menciptakan sebuah lirik lagu dan musiknya," kata dara berdarah Minang-Palembang ini tersenyum.
Dari titik inilah, Aurelia mulai memberanikan diri mengupload di social media bahkan mulai meluaskan suara dengan mengupload lagu Waktu Berbeda ke Spotify, Joox dan Apple Music.
Kamu bisa menikmati suara Aurelia Rahman di Spotify : Single "Waktu Berbeda" - Aurelia Rahman
"Aku ingin orang lain mendengarkan lagu Waktu Berbeda. Mumpung masih di rumah aja, aku penasaran bagaimana reaksi orang dengan lagu ini. Sekaligus aku belajar menganalisa bagaimana mempromosikan lagu ini. Single ini sebagai langkah awal aku," kata Aurelia yang pintar memainkan alat musik keyboard, piano dan gitar.
Meluncurkan lagu mellow bukan berarti Aurelia hanya terfokus pada satu genre saja, melainkan ia pernah mengasah beragam genre pada saat ia berlatih vokal di Purwacaraka dan mengexplore genre lainnya pada saat bangku sekolah.
Selain itu ia sangat menyukai genre lain seperti lagu-lagu dari Taylor Swift dengan suara khas ceria sehingga membuat mood bahagia sepanjang hari. Dengan beragam jenis genre ini menambah input bagi lagu lainnya yang sedang dipersiapkan dalam waktu dekat sambil menyelesaikan studinya di S2 ini.
Sukses selalu buat Aurelia Rahman dengan single lagu terbaru yang lebih fresh dan siap mengebrak belantika musik Indonesia.
Baca juga : Ndengerin Musik Indie di Gtunes aja